Mutasi Jabatan Dispsiad
Sangkuriang-Bandung. Mutasi jabatan adalah suatu bentuk kepercayaan Pimpinan Angkatan Darat kepada personel yang dilaksanakan sesuai dengan ketentuan administrasi yang dipersyaratkan.
Kepala Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat (Kadispsiad) Brigjen TNI Heny Setyono, S.Psi.,M.Si memimpin Acara serah terima Jabatan (Sertijab) Pejabat Dispsiad bertempat di Gedung Upala Pratama Madispsiad. Sabtu (28/10/23).
Mutasi, promosi dan pergantian pejabat adalah kodrat sebuah organisasi yang menginginkan perkembangan dan perubahan untuk kemajuan, sesuai tuntutan tugas dan perkembangan lingkungan strategis.
Begitupun di Dispsiad, serah terima jabatan golongan IV ini tentunya akan membawa perubahan, saya berharap kepada pejabat yang menduduki jabatan barunya agar dapat melakukan terobosan dan gebrakan baru yang bermanfaat, mampu mengembangkan inovasi, memiliki visi dan misi serta harapan dan cita-cita yang tinggi untuk memajukan Dinas Psikologi TNI AD. jaga kepercayaan dari pimpinan Angkatan Darat dengan menampilkan kinerja yang maksimal, kreatif, berdaya tanggap analitis terhadap perkembangan guna menyesuaikan diri dengan transformasi strategis TNI AD ke depan.
Adapun yang melaksanakan serah terima jabatan Distribusi A Di lingkungan Dispsiad yaitu Kasubdisbinfungpsi Dispsiad diserahterimakan dari Kolonel Caj (K) Dra. Sri Handayani, M.Psi., Psikolog., kepada Kolonel Caj Dwi Yanu Herwanto, S.Psi., M.Psi., Psikolog. Selanjutnya jabatan Kalaseldiaga Dispsiad diserahterimakan dari Kolonel Caj Dwi Yanu Herwanto, S.Psi., M.Psi., Psikolog, kepada Kolonel Arh. Moch Saffrudin, S.psi., M.Psi., Psikolog. dan jabatan Kalaklasdatapsi Dispsiad diserahterimakan dari kolonel Arh. Moch Saffrudin, S.psi., M.Psi., Psikolog kepada Letkol Caj Teguh Prihatin Susilo Utomo. S.Psi., M.Psi., Psikolog.
Diakhir amanat kadsispsiad mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada Kolonel Caj (K) Dra. Sri Handayani, M.Psi., Psikolog., atas dedikasi, loyalitas dan kinerja selama di Dispsiad, selamat menjalani masa pensiun semoga ibu sekeluarga selalu sehat dan bahagia.
Kegiatan dihadiri oleh para Distribusi A dan B, Ketua Persit dan Pengurus Persit KCK Ranting III Dispsiad Cabang PG Mabesad, serta Perwakilan Anggota Militer dan PNS Dispsiad.
“UPAKRIYA LABDHA PRAYOJANA BALOTTAMA”
(Mengabdi untuk membentuk Prajurit yang berdaya guna dan berhasil guna)